Search

Lelang Amal COVID-19, Barang Kevin Sanjaya Laku Rp 61 Juta - tirto.id

Kevin Sanjaya Sukamuljo ikut menyumbangkan tiga barang pribadinya dalam lelang amal lawan Corona COVID-19.

tirto.id - Atlet bulu tangkis sektor ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, ikut menyumbangkan tiga barang pribadinya dalam lelang amal demi meringankan beban masyarakat terdampak pandemi virus Corona atau COVID-19.

Acara lelang amal yang diikuti Kevin digagas oleh musisi yang juga vokalis grup band GIGI, Armand Maulana, melalui live Instagram @armandmaulana04 pada Senin (13/4/2020) malam.

Tiga item barang yang didonasikan oleh Kevin Sanjaya adalah sepasang sepatu yang digunakan di Indonesia Masters 2020, jersey yang dipakai di Kejuaraan Dunia 2019, serta raket saat pertama kali Kevin juara All England yakni pada 2017 bersama Marcus Gideon.

Dalam proses lelang yang berjalan sekira 2 jam tersebut, barang sumbangan Kevin Sanjaya total terjual Rp 61 juta.

Pemain ganda putra peringkat 1 dunia itu mengaku bahwa sejatinya ia agak berat melepas raket yang mengantarkannya meraih trofi All England 2017, namun hal itu tetap dilakukan demi membantu masyarakat terdampak COVID-19.

“Agak berat melepas raket ini. Ini raket ketika saya juara All England pertama kali pada 2017 lalu. Ini raket bersejarah banget buat saya. Semoga raket ini bisa membantu masyarakat yang terdampak COVID-19,” ujar Kevin Sanjaya, dikutip dari Antara, Senin (13/4/2020).

Sementara itu, Armand Maulana mengatakan bahwa hasil dari penggalangan dana kali ini akan dialokasikan untuk membantu masyarakat berpenghasilan harian yang terdampak COVID-19.

Menurut musisi asal Bandung ini, sudah banyak pihak yang menggalang donasi untuk alat kesehatan, sementara kebutuhan untuk masyarakat bawah kerap terlewat.

“Karena kalau bantuan APD dan alat-alat medis sudah banyak yang mengadakan donasi,” ujar Armand.

Baca juga:

“Yang kemarin tidak tersentuh itu di arus bawah, seperti ojol, tukang cukur, yang penghasilannya turun drastis. Kita salurkan ke orang-orang yang mengandalkan pendapatan per hari. Semoga ini makin banyak uang terkumpul jadi makin banyak yang terbantu,” imbuhnya.

Armand Maulana sejak 6 April lalu memang diketahui kerap mengajak para publik figur tanah air untuk berpartisipasi dalam lelang amal demi meringankan beban masyarakat terdampak COVID-19.

Seluruh dana hasil lelang lantas disalurkan kepada pihak yang membutuhkan lewat GASS (Gabungan Artis Seniman Sunda).

Let's block ads! (Why?)



"laku" - Google Berita
April 14, 2020 at 07:33AM
https://ift.tt/3edFTtD

Lelang Amal COVID-19, Barang Kevin Sanjaya Laku Rp 61 Juta - tirto.id
"laku" - Google Berita
https://ift.tt/2ukU4ux
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lelang Amal COVID-19, Barang Kevin Sanjaya Laku Rp 61 Juta - tirto.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.