Jakarta: Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) optimistis nyaris 100 persen warga Nahdlatul Ulama (NU) memilih Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Keduanya diyakini memenangi Pilpres 2019.
"Alhamdulillah hasil survei internal kami 98 persen warga NU memilih Kiai Ma'ruf Amin di dalam Pilpres 2019," kata Cak Imin seperti dilansir Antara, Kamis, 14 Februari 2019.
Baca: Ma'ruf Amin Dinilai Ulama InspiratifAnggota Dewan Penasihat Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf itu memastikan bekerja keras agar 100 persen warga NU satu suara. Kerja keras di Jawa Barat, tegas dia, harus benar-benar digenjot karena merupakan provinsi terpanas dalam Pilpres 2019.
"Jabar konsentrasi khusus PKB. Jabar medan paling panas, 01 dan 02 bersaing ketat, dan alhamdulillah per hari ini 01 unggul 51 persen," beber Cak Imin.
Ia menjelaskan seluruh kader PKB, caleg, dan relawan masif bergerak di Jabar. Mereka menggerakkan organisasi keagamaan dan menyinergikan kiai ulama. Mereka juga mengandalkan tema pemberdayaan, ekonomi, dan kepemudaan dalam berbagai kegiatan.
Pilpres 2019 diikuti dua pasangan calon. Nomor urut 01 ialah Jokowi-Ma'ruf Amin dan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
(OJE)
http://bit.ly/2TMXWfy
February 14, 2019 at 01:52PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Warga NU Pemilih Jokowi-Ma'ruf Nyaris 100%"
Post a Comment