Search

Darmin Susun Grand Design Sistem Logistik Nasional

Jakarta: Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution bersama para pelaku usaha mendiskusikan tantangan yang dihadapi dunia logistik sebagai landasan penyusunan Grand Design Sistem Logistik Nasional.

Nantinya grand design ini tidak hanya mengoptimalisasi pembangunan infrastruktur fisik yang terintegrasi, tetapi juga memaksimalkan aspek digital sehingga kinerja ekspor nasional meningkat.

"Selama ini pemerintah berusaha memperbaiki kondisi logistik dengan membangun infrastruktur untuk menghilangkan hambatan yang menjadi masalah ekonomi. Sistem logistik yang baik diperlukan untuk mengembangkan sektor industri agar menghasilkan efisiensi," ungkap Darmin, di Gedung Kemenko Perekonomian, Jakarta, Rabu, 6 Februari 2019.

Adapun upaya peningkatan efisiensi logistik merupakan bagian dari kebijakan peningkatan ekspor jangka pendek yang sedang dirumuskan pemerintah. Beberapa hal akan diatur untuk mendorong efisiensi logistik yang meliputi penerapan sistem Delivery Order Online, sistem InaPortNet, relaksasi prosedur ekspor otomotif, dan pembangunan otomotif center.

Darmin melanjutkan pembangunan infrastruktur selama ini berhasil memberi dampak positif terhadap indeks efisiensi logistik. Hal ini terlihat dari meningkatnya peringkat Logistics Performance Index (LPI) yang dikeluarkan Bank Dunia.

Selama dua tahun terakhir, Indonesia naik 17 peringkat dari posisi 63 pada 2016 menjadi urutan 46 pada 2018. Kendati demikian, posisi ini masih berada di bawah negara-negara berkembang lainnya seperti Singapura (7), Thailand (32), Vietnam (39), dan Malaysia (41).

"Walaupun kita berhasil membuat loncatan ke peringkat 46, kita perlu berjuang betul agar mampu bersaing dengan negara-negara ASEAN lainnya," pungkas Darmin.

(ABD)


Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2TB6gPw

February 06, 2019 at 02:26PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Darmin Susun Grand Design Sistem Logistik Nasional"

Post a Comment

Powered by Blogger.