Search

Menikmati Sensasi Es Krim dari Cookie Dough yang Kekinian

Jakarta: Saat ini, Cookie Dough atau adonan kue dan biskuit menjadi salah satu makanan yang sudah banyak peminatnya di Jakarta. Salah satu gerai pertama yang menyajikan penganan ini adalah Kookie.do.

Untuk mencicipi Cookie Dough yang ada di Kookie.do, Anda bisa menemukannya di kawasan SCBD. Tepatnya di area Crumble and Crew, Jalan Terogong Raya No.22.

Terinspirasi food blogger
Menghadirkan Cookie Dough bukan tanpa alasan. Heru sang pemilik Kookie.do mengatakan menjual Cookie Dough itu gara-gara menonton food blogger di luar negeri.

Ketika itu food blogger sedang meliput desset shop yang juga menyajikan Cookie Dough. Kebetulan menu tersebut sangat laris di sana.

"Saya mencoba membuat menu seperti itu bersama teman saya dan ingin membuat dessert shop serupa di Jakarta," ujar Heru.


Kookie.do merupakan tempat makan yang menyajikan menu berbahan dasar cookie dough. (Foto: Isti/Medcom.id)

Meski begitu, Heru juga harus yang menyesuaikan menu-menu yang ia buat dengan lidah orang Indonesia. Beberapa resep pun tak harus sama dengan apa yang dibuat di luar negeri.

"Mengingat banyaknya pencinta cookie dough ini, diciptakanlah Cookie Dough yang aman untuk dikonsumsi. Bahan-bahan yang digunakan pada umumnya sama seperti adonan kue, namun saya tidak menggunakan telur dan tepung yang sudah dipanaskan sebelumnya," terang Heru.
 
Dough Infused Ice Cream yang jadi Primadona
Berbagai dessert dengan bahan dasar cookie dough bisa Anda pilih di Kookie.do. Mayoritas memiliki cita rasa manis dan asin, layaknya adonan kue dan biskuit.

Sebut saja Classic Cookie Dough, Cookies N Cream, Salted Caramel, Triple Chocolate, Unicorn, Peanut Butter & Jelly, dan Vegan Cookie Dough. Namun menu yang menjadi primadona di sini adalah Dough Infused Ice Cream.


Dough Infused Ice Cream merupakan perpaduan antara Classic Cookie Dough dengan balutan Vanila Ice Cream (Foto: Isti/Medcom.id)

Menu ini merupakan perpaduan antara Classic Cookie Dough yang dihancurkan bersama dengan Vanila Ice Cream. Menghancurkan paduan ini juga menggunakan alat khusus. Rasa manis dan asin menjadi ciri khas adonan kue, ditambah es krim vanila yang menyatu dengan sempurna.

"Mengingat banyaknya pencinta Cookie Dough ini, terciptalah cookie dough yang aman untuk dikonsumsi. Bahan-bahan yang digunakan sama seperti adonan kue pada umumnya. Namun saya tidak menggunakan telur. Saya hanya menggunakan tepung yang sudah dipanaskan sebelumnya," ujar Heru.

Saat Anda menggigitnya, rasa manis dan dinginnya es krim vanila bercampur dengan potongan coklat menghasilkan sensasi yang berbeda.

Sehabis Anda mencicipi sensasi dari Dough Infused Ice Cream, jangan sampai Anda lewatkan untuk mencoba menu favorit lainnya, yaitu Cookie Dough Sandwich.

Istimewanya Cookie Dough Sandwich
Penganan ini cukup istimewa, karena ada proses memanggang dalam penyajiannya. Menu ini menggunakan classic cookie dough yang sudah dipanggang sebelumnya. Meski di dalamnya tetap lembap. Belum lagi ada tambahan es krim vanila di tengah-tengahnya dan dibentuk seperti sandwich.


Cookie Dough Ice Cream Sandwich adalah sandwich yang di dalamnya dibaluri es krim vanila. (Foto: Isti/ Medcom.id)

Ada juga menu Cookie Dough Ice Cream Sandwich yang kurang lebih memiliki bentuk yang sama seperti menu sebelumnya. Namun perbedaannya adalah cookie dough yang digunakan tidaklah dipanggang terlebih dahulu.

Bagi Anda yang tidak ingin langsung makan di Kookie.do tidak perlu khawatir karena kafe ini menyediakan Cookie Dough yang bisa dibawa pulang. Hebatnya lagi menu tersebut bisa tahan penyimpanan hingga enam bulan. Bahkan bisa mencapai delapan bulan jika dibekukan.


Tak sempat mampir ke Kookie.id, Anda bisa memesan menu andalan untuk diantar ke tempat Anda. (Foto: Isti/Medcom.id)

Untuk menikmati keseluruhan menu yang ada di Kookie.do, Anda tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Sebab setiap menu di sana dibanderol dengan harga sekitar Rp25 ribu hingga Rp45 ribu.

'Warung Selasa', Obat Rindu Masakan Indonesia

(FIR)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2RKL8Ey

February 07, 2019 at 03:27PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Menikmati Sensasi Es Krim dari Cookie Dough yang Kekinian"

Post a Comment

Powered by Blogger.